Polresta Barelang – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H / 2025 M, Polsek Bulang mengadakan kegiatan pembagian takjil kepada para penambang boot penyebrangan dan masyarakat yang beraktivitas di sekitar Pelabuhan Rakyat Pulau Buluh. Selasa (11/03/2025)
Kegiatan Pembagian Takjil ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Bulang Iptu Adyanto Shofyan, S.H., M.H., dan didampingi personel polsek bulang.
Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi berkah dan rezeki kepada masyarakat di bulan yang penuh berkah. Takjil berupa aneka kue dibagikan kepada para penambang boot penyebrangan dan warga yang tengah menunggu waktu berbuka puasa di sekitar pelabuhan.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Polsek Bulang dan masyarakat, sekaligus memberikan dukungan moral dan kebersamaan selama bulan Ramadhan. Pembagian takjil juga diharapkan dapat memberikan manfaat langsung kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama bagi mereka yang beraktivitas di sekitar pelabuhan.
Melalui kegiatan ini, Polsek Bulang berharap dapat terus memperkuat sinergi dan komunikasi dengan masyarakat serta memberikan contoh positif dalam menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan penuh kasih sayang selama bulan suci Ramadhan.