Polresta Barelang — Kapolresta Barelang, Kombes Pol Zaenal Arifin, S.I.K., menghadiri secara langsung pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadits (MTQH) ke-XXXIII tingkat Kota Batam yang digelar di halaman Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah, Kelurahan Tanjung Uncang, Kecamatan Batu Aji, Kota Batam, Jumat malam (25/4/2025).
Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Wali Kota Batam, Drs. H. Amsakar Achmad, S. Sos., M.Si, ini turut dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Batam, pejabat OPD, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta ribuan warga yang memadati lokasi dengan jumlah sekitar 5.000 orang.
Dalam sambutannya, Wali Kota Batam menegaskan pentingnya MTQ tidak hanya sebagai kegiatan seremonial, namun juga sebagai wadah untuk membumikan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Ia juga mengajak seluruh kafilah untuk bertanding dengan menjunjung tinggi sportivitas dan mengimbau para dewan hakim agar bersikap objektif dalam penilaian.
Untuk mendukung kelancaran dan keamanan acara, Polresta Barelang melalui jajaran Polsek Batu Aji melaksanakan pengamanan ketat di lokasi kegiatan. Apel pengamanan dipimpin oleh Wakapolsek Batu Aji, AKP Rosyid, dengan melibatkan 29 personel gabungan dari beberapa satuan.
MTQH ke-XXXIII tingkat Kota Batam tahun ini akan berlangsung selama enam hari, mulai 25 hingga 30 April 2025. Acara ini merupakan agenda tahunan Pemerintah Kota Batam yang bertujuan meningkatkan pemahaman, penghayatan, dan pengamalan isi Al-Qur’an, mempererat ukhuwah Islamiyah, serta melestarikan seni budaya Qur’ani bangsa Indonesia.
Pengamanan yang dilakukan oleh jajaran Polresta Barelang memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh peserta dan masyarakat yang hadir, serta menjamin kelancaran jalannya acara tanpa gangguan, sehingga nilai-nilai keagamaan yang dibawa dalam MTQH dapat tersampaikan dengan khidmat dan penuh makna.