Hari Kamis tanggal 14 November 2024 Pukul 13.00 Wib, telah berlangsung kegiatan himbauan kamtibmas kepada masyarakat yang sedang berkumpul. Kegiatan dipimpin PS. Kanit Bintibsos Satuan Binmas AIPDA Azshariesyah. Kegiatan bertempat di Jl. Jend. A. Yani, Kel. Sungai Lakam Timur dan di Parkiran Taman Bunga Kel. Tg. Balai Kota Kabupaten Karimun.
Kegiatan ini menyasar pada masyarakat yang berkumpul. Adapun pesan dan himbaun kamtibmas yang disampaikan antara lain agar selalu menjaga ketertiban selama masa tahapan pemilu berlangsung, tidak termakan berita Hoax, Black Campaign, Money Politic serta ikut dalam mensukseskan pemilu damai di Kab. Karimun tahun 2024. Serta menyampaikan kepada masyarakat, jika terjadi gangguan kamtibmas agar tidak melakukan tindakan main hakim sendiri, tetapi segera melaporkankan Ke Polsek ataupun Pospol yang terdekat dan menelepon Call Center 110.
Dengan pelaksanaan kegiatan ini, Masyarakat menerima dengan baik himbauan kamtibmas yang disampaikan oleh Sat. Binmas Polres Karimun dan mengapresiasi kegiatan himbauan kamtibmas.
Kegiatan ini dipimpin AIPDA Azshariesyah dengan anggota BRIPKA Saprizal, BRIPKA Vatra, BRIPTU Annas.
Seluruh rangkaian kegiatan berakhir dan berjalan aman, tertib dan lancar.