LINGGA-Dalam rangka mewujudkan Desa Ketahanan Pangan, AKP Mayson Safri Kapolsek Daik Lingga bekerjasama dengan dinas Pertanian kab. Lingga melaksanakan Panen Padi dengan Luas Lahan 2500 M² dan hasil Panen berjumlah +- 250 Kg di Desa Sungai Besar Kecamatan Lingga Utara, Kamis, (14-11-2024).
Kegiatan Panen kali ini di hadiri oleh Kadis Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Lingga Bpk. Gandime Diyanto, S.T., M.IP, Kabid Pertanian Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Lingga Bpk. Bowo, Kades Sungai Besar Sdr. Suandi, PPL Kecamatan Lingga Utara Sdri. Maznah serta Personel Polsek Daik Lingga dan Masyarakat.
AKBP Apri Fajar Hermanto, S.I.K., Kapolres Lingga melalui AKP Mayson Safri Kapolsek Daik Lingga mengatakan kegiatan Panen Padi ini bertujuan untuk Mewujudkan Desa Mandiri yang Berketahanan Pangan Melalui Program Presiden RI dengan tema “Gerakan Nasional Pangan Merah Putih menuju Swasembada Pangan Berkelanjutan”.
“Panen Padi ini merupakan Dukungan Polres Lingga bersama Dinas Pertanian, Serta bentuk Implementasi Program Asta Cita Presiden RI yang tertuang pada poin no 2 yaitu : “Memantapkan Sistem Pertahanan Keamanan Negara dan Mendorong Kemandirian Bangsa melalui Swasembada Pangan, Energi, Air, Ekonomi Kreatif, Ekonomi Hijau, dan Ekonomi Biru”, Saya harap Desa lain di Kabupaten Lingga bisa melakukan hal yang sama bila perlu buat yang lebih baik lagi, sehingga untuk memenuhi kebutuhan pangan penduduknya secara mandiri dan berkelanjutan, dengan memperhatikan Ketersediaan, Keterjangkauan, Berkualitas dari Pangan yang dihasilkan dan bermanfaat bagi masyarakat di Kabupaten Lingga”ungkapnya.
Bpk. Gandime Diyanto, S.T., M.IP, Kadis Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Lingga Berterima Kasih Kepada Polres Lingga yang ikut Mendorong serta Menggerakan Ketahanan Pangan di Bidang Pertanian dan mengatakan pada Hari ini kita bersyukur bagi masyarakat Desa Sungai Besar karena telah berhasil melaksanakan Panen Padi hasil Tanam Demplot.
Demi memantapkan Sektor Ketahanan Pangan dan Program unggulan tersebut merupakan upaya untuk mewujudkan Sumber Ketahanan Pangan dengan memanfaatkan Lahan Sawah yang telah disediakan oleh Pemerintah untuk Pertanian dalam Penanaman Padi.
Semoga dengan adanya Program Ketahanan Pangan Polres Lingga, Serta kerjasama dengan Dinas Pertanian dapat menggerakan Ekonomi masyarakat di Kabupaten Lingga.