Karimun, 18 April 2025 – Pelaksanaan ibadah Jumat Agung di Gereja Pantekosta di Indonesia (GPMI) Bubuh, Kelurahan Sawang, Kecamatan Kundur Barat, Kabupaten Karimun, berlangsung aman dan tertib. Ibadah dipimpin oleh Pendeta Andreas Pasaribu dengan tema “Tugas Yesus yang Sudah Selesai” yang diambil dari Yohanes 19 ayat 28, serta dihadiri oleh 35 jemaat.
Dalam rangka memastikan keamanan dan kelancaran kegiatan ibadah, Polsek Kundur Barat menurunkan dua personel Polri, yaitu Bripka Dedek Hutagalung dan Bripda Riki Aritonang. Pengamanan juga didukung oleh unsur TNI AD dan organisasi masyarakat setempat.
Kapolsek Kundur Barat melaporkan bahwa kegiatan berlangsung dalam keadaan lancar, kondusif, dan terkendali, tanpa adanya kejadian yang menonjol atau mengganggu jalannya ibadah.
Kegiatan pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Karimun dalam menjaga kerukunan dan ketentraman masyarakat, khususnya pada perayaan hari besar keagamaan.