LINGGA – Dalam rangka upaya memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) pada bulan suci Ramadhan 1446 H tahun 2025 di wilayah kabupaten Lingga, Personel gabungan Polres Lingga melaksanakan kegiatan patroli yang dipimpin oleh KOMPOL Andi Sutrisno, A.Md.,S.H.,M.H. Wakapolres Lingga, Apel persiapan dilaksanakan di Pos Lantas Wisma Ria,”Sabtu (1-3-2025) Malam
AKBP Apri Fajar Hermanto, S.I K., Kapolres Lingga melalui KOMPOL Andi Sutrisno, A.Md.,S.H.,M.H. Wakapolres Lingga mengatakan, bahwa pihaknya terus berkomitmen untuk memelihara keamanan dan kenyamanan masyarakat serta mencegah terjadinya gangguan keamanan di wilayah Kabupaten Lingga dengan aman, lancar, dan kondusif selama bulan suci Ramadhan 1446 H tahun 2025.

Personel Gabung Polres Lingga melaksanakan Patroli dan memberi himbauan kamtibmas kepada masyarakat dengan humanis, Selain untuk menjaga keamanan dan ketertiban, tentunya kegiatan ini untuk menjaga silaturahmi Polri khusus nya Polres Lingga dengan masyarakat di kabupaten Lingga selama bulan suci Ramadhan 1446 H.
Hadir pada kegiatan ini : KOMPOL Andi Sutrisno, A.Md., S.H., M.H (Wakapolres Lingga), IPTU Abdurrahman (Kasat Lantas Polres Lingga), IPTU Supriono (Perwira Pengendali P.s Kasiwas Polres Lingga) dan Personil Polres Lingga yang tersprint sebanyak 13 Orang
Pelaksanaan Patroli malam dalam Rangka Menjaga situasi Kamtibmas yang Kondusif pada bulan suci Ramadhan 1446 H di Wilayah Kepolisian Resor Lingga dengan Rute :
Wisma Ria (Start)-Jalan Perusahaan-Implasment Dabo Singkep-Pelabuhan Dabo-Pasar Dabo-KP. Baru-Batu Berdaun-Bukit Timah-Jl.Dewa Ruci-Lapangan Mardeka-Wisma Timah Dabo Singkep-Taman Dabo Singkep-Makam Pahlawan-Wisma Ria.
“Kegiatan ini mewujudkan terciptanya Harkamtibmas di wilayah Polres Lingga Sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman melaksanakan kegiatan selama bulan suci Ramadhan 1446 H,” Ucapnya Kompol Andi.
Kompol Andi juga berpesan dan mengajak masyarakat dikabupaten Lingga untuk ikut serta menjaga kamtibmas agar tetap kondusif. Salah satunya dengan selalu waspada dalam antisipasi tindak kriminalitas dimalam hari, apabila melihat atau menjumpai tindak kriminal atau pelanggaran hukum lain nya dapat menghubungi Call Center Polres Lingga dinomor telepon 110.”Ujar Kompol Andi.