Tribratanews.kepri.polri.go.id – Kepolisian Resor Lingga melaksanakan Operasi Pekat Seligi Tahun 2023 dengan menggelar razia di beberapa Hotel dan kos kosan di Dabo Singkep.Rabu(29/3/2023)
Kegiatan tersebut dipimpin Oleh Kasubag Dalops Bagops Iptu Abdurrahman,Kanit Idik II Satreskrim Ipda Boby Ramadhana Fauzi, S.H., M.H yang melibatkan 15 personel gabungan dari Sat Reskrim, Sat Intelkam dan Satresnarkoba Polres Lingga.
Kegiatan razia tersebut dilakukan dalam rangka pelaksanaan Operasi Pekat Seligi – 2023 yang bertujuan untuk menciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang aman, nyaman dan kondusif serta meminimalisir penyakit masyarakat seperti prostitusi, premanisme, minuman keras, kepemilikan senjata tajam/senjata api, bahan peledak, dan penyalahgunaan narkoba terutama dalam bulan Suci Ramadhan 1444 H.
Kabag Ops Polres Lingga AKP Edy Supandi, S.H mengatakan, dari hasil razia pekat yang digelar itu, petugas berhasil mengamankan dua orang pasangan di kamar hotel yang bukan pasangan suami istri.
“Kita amankan kedua pasangan tersebut karena berada dalam satu kamar di hotel Endy,” kata Kabag Ops
Selanjutnya kedua orang remaja tersebut langsung dibawa ke Polsek Dabo Singkep guna pemeriksaan lebih lanjut.
“Selain razia hotel dan kos kosan Ops Pekat juga mendatangi cafe dan tempat hiburan lainnya yang ramai didatangi pengunjung guna meminimalisir terjadinya gangguan Kamtibmas”. Tutup Kabag Ops.